Home Lifestyle Para Musisi Pengisi OST ‘Raya and the Last Dragon’

Para Musisi Pengisi OST ‘Raya and the Last Dragon’

written by Admin February 28, 2021
Para Musisi Pengisi OST ‘Raya and the Last Dragon’

Sebentar lagi film animasi Disney, ‘Raya and the Last Dragon’ akan ditayangkan perdana di Indonesia.

Guna mempersiapkan diri menyambut peluncuran film ‘Raya and the Last Dragon’ yang kabarnya turut mempopulerkan budaya khas Indonesia di dalam ceritanya. Menarik!

Raisa Dapat Inspirasi Saat Menyanyikan OST ‘Raya and the Last Dragon’

Raisa Andriana menjadi penyanyi untuk salah satu original soundtrack (OST) film animasi Disney, ‘Raya and The Last Dragon’, berjudul ‘Trust Again‘. Raisa mengungkapkan bahwa kali ini ia menyanyikannya dalam bentuk kolaborasi dan sangat unik.

“Dalam kolaborasi ini aku jadi lead singer. Aku vokalisnya sisanya aku kolaborasi sama rapper-rapper. Sangat spesial karena aku belum pernah kolaborasi sama rapper,” ungkap Raisa dalam konferensi pers virtual, pada hari Jumat (26/2).

Menariknya, para rapper tersebut justru tidak berasal dari Indonesia melainkan berasal dari Malaysia, Singapura, Filipina dan Thailand.

“Yang jelas aku belum pernah nyanyiin lagu yang model kayak gini. Terus liriknya juga lirik Disney banget dan bagus banget,” ujar Raisa.

Raisa biasa dikenal sebagai penyanyi yang membawakan lagu lembut dan mellow. Namun, pada lagu ‘Trust Again‘ Raisa harus menyanyi dengan lebih lantang dan tegas.

Pas lagi rekaman kebanyakan tantangannya adalah untuk melantangkan suara aku dan akhirnya bisa jadi suatu lagu yang aku banggain banget,” tuturnya.

Berkat kesempatan yang didapatkannya untuk menyanyikan OST ‘Raya and the Last Dragon’ ini, Raisa juga mengaku jadi terinspirasi untuk mencoba genre baru di karya-karyanya mendatang.

“Aku jadi terinspirasi nih, ‘Oh bisa juga ya gue nyanyi kayak gini‘, gitu,” terang Raisa.

Via Vallen Wujudkan Impian Isi OST Film Disney

Pedangdut Via Vallen terpilih untuk menyanyikan salah satu original soundtrack (OST) film animasi terbaru Walt Disney Animation Studios, ‘Raya and the Last Dragon’.

Dalam acara virtual ‘Media Junket Kolaborasi Spesial Disney’s’ ‘Raya and the Last Dragon’, Via Vallen mengaku sangat senang bisa dilibatkan dalam film yang mengambil inspirasi dari budaya Asia Tenggara ini.

“Dulu saya sering ngeliat penyanyi Indonesia pernah membawakan lagu-lagu yang dari film Disney. Terus aku punya impian, ‘Kapan ya giliran aku’. Ternyata waktu bulan Desember 2020 kemarin, saya dihubungi sama tim dari Disney Indonesia dan diajakin Zoom meeting, diajakin kolaborasi untuk nyanyiin lagu ini, lagu ‘Kita Bisa’. Wow, langsung, ‘Ini beneran enggak ya’, terus udah langsung terima aja,” papar dia saat konferensi pers virtual, pada hari Jumat (26/2).

Baca juga:
Dinda Puspitasari, Live Jam Bareng Seniman Pixar, Scott Morse
Inilah Fakta Unik Film ‘The New Mutants’

Lebih lanjut, Via turut menceritakan tentang lagu ‘Kita Bisa’ yang dia nyanyikan. Wanita bernama asli Maulidia Octavia itu mengatakan, lirik dalam lagu ini Indonesia banget.

“Jadi, maknanya kaya deket banget sama kita. Di situ tuh isinya kaya semangat gotong royong, di mana masyarakat Indonesia memang sukanya gotong royong. Jadi, aku yakin teman-teman penggemar Disney di Indonesia, kalau dengar lagu ini pasti kebawa semangatnya. Apalagi musiknya catchy banget kan,” lanjut dia.

Proses pembuatan lagu ini pun menurut Via tergolong unik dan sangat singkat. Dari mulai ditawari untuk menyanyikan soundtrack ini di bulan Desember 2020, dan Januari 2021 Via sudah mulai rekaman di Jakarta.

“Mulai langsung syuting juga. Ini termasuk syuting terlama dalam sejarah hidup Via Vallen, 1×24 jam. Jadi, dari jam 5 pagi sampe jam 5 pagi lagi,” kenang Via.

Meski begitu, pelantun Sayang itu mengaku merasakan keseruan dan tidak merasa capek sama sekali meski harus syuting video klip selama seharian penuh

“Karena aku ngerasa bangga, karena di video klip itu banyak banget elemen-elemen Indonesia. Ada batik, wayang, pencak silat, pokoknya keren banget,” kata dia.

Niki Zefanya Ambil Bagian Isi OST ‘Raya and the Last Dragon’

Single milik Niki Zefanya yang berjudul ‘Warpaint‘ milik penyanyi Niki Zefanya menjadi salah satu yang mengiringi trailer film Disney yang berjudul ‘Raya and The Last Dragon’.

Warpaint‘ merupakan salah satu single yang terdapat pada album kolaborasi Head in The Clouds yang sampai saat ini sudah meraih jumlah streaming sebanyak 22 juta kali.

“Siapa pun yang mengenal saya pasti tahu bahwa saya dibesarkan dengan pengaruh Disney yang kuat. Hal ini memotivasi saya dan membentuk tredensi musik dan kreativitas yang saya miliki,” jelas Niki.

“Untuk melihat sosok pejuang wanita dari Asia Tenggara yang kuat dan mempresentasikan dunia saya dalam sebuah film karya Disney Animation sangatlah melampaui dari mimpi-mimpi saya,” tambahnya.

Hingga saat ini, Niki telah mendapatkan lebih dari 1,1 miliar streaming dan menerima pujian dari berbagai pihak.

You may also like

Leave a Comment