Movie Maker

Samjin Company English Class: Jatuh Bangun Upaya Karyawan Bongkar Skandal Perusahaan

Box office Korea Selatan kembali menghadirkan salah satu film terbaik di tahun 2020 ini yaitu Samjin Company English Class, karya sutradara Lee Jong-pil. Film yang dibintangi oleh Ko Ah-sung, Esom dan Park Hye-soo ini sudah rilis di Korea Selatan pada Oktober 2020 lalu dan mendapatkanatensi lebih dari 1.800 penonton. Jumlah yang cukup menggembirakan di tengah pandemi Covid-19 ini.

Samjin Company English Class, mengambil setting tahun 1995. Bercerita tentang tiga orang karyawan Samjin Company yakni Lee Ja-young, Jung Yoo-na dan Sim Bo-ram yang harus mengikuti kelas bahasa Inggris untuk mendapatkan skor TOEIC 600 demi mendapatkan promosi jabatan. Sebagai karyawan biasa yang hanya tamatan SMA, mereka memimpikan pekerjaan yang jauh lebih baik dibandingkan hanya membuat kopi, bersih-bersih dan membuat copy dokumen.

Konflik dan keseruan film ini bermula ketika Lee Ja-young secara tidak sengaja melihat tumpahan bahan kimia Phenol dalam jumlah banyak yang dibuang oleh pabrik Samjin ke sungai di desa. Zat kimia berbahaya ini membuat kerusakan lingkungan di dan masalah kesehatan bagi penduduk desa. Bersama Jung Yoo-na dan Sim Bo-ram, bertiga mereka menggunakan kecerdasannya untuk mengungkapkan kasus ini.

Berbagai upaya serta percobaan dalam mengungkap skandal besar perusahaan ini pun dilakukan oleh ketiganya sampai mengalami jatuh bangun dalam mencari tahu siapa dalang dibalik persoalan pencemaran lingkungan yang dilakukan oleh perusahaan Samjin tempat ketiganya bekerja.

Banyak adegan menarik sekaligus menggelitik dalam film ini. Suasana kerja tahun 90-an di Korea juga digambarkan dengan baik. Dengan alur cerita yang tidak gampang ditebak, membuat film ini sangat menarik untuk ditonton.

Samjin Company English Class mulai tayang di jaringan CGV Indonesia pada 7 Desember 2020 dan didistribusikan di Indonesia oleh CBI Pictures.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *