Home Lifestyle Traveling Seru di Musim Penghujan ala Pegipegi

Traveling Seru di Musim Penghujan ala Pegipegi

written by Admin February 28, 2020
Traveling Seru di Musim Penghujan ala Pegipegi

Bukan sekadar hobi, traveling saat ini memang sudah menjadi sebuah kebutuhan, khususnya bagi para milenial. Jadi, sebelum penat menyapa, menyiapkan bujet sambil memilih waktu cuti bisa menjadi langkah awal yang tepat. Namun, ada beberapa hal yang perlu ikut dikondisikan juga agar rencana tersebut tidak tertunda atau justru gagal. Salah satunya, faktor cuaca.

Apalagi menurut prediksi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), musim hujan tahun 2020 masih akan terus berlanjut hingga awal bulan April, di mana terdapat beberapa ‘hari kejepit’ yang bisa Anda manfaatkan untuk melakukan traveling.

Nah, pertanyaan selanjutnya, apakah musim hujan akan mengganggu atau menghalangi rencana traveling Anda? Faktanya; Tidak!

Hal ini diketahui berdasarkan hasil survei yang Pegipegi lakukan beberapa waktu lalu untuk melihat ‘perilaku para responden di musim hujan ini’. Terbukti, sebanyak 54,2% responden mengaku tetap antusias melakukan traveling walau hujan datang menyapa.

Memang tidak dapat dipungkiri, musim hujan adalah saat terbaik untuk bersantai dan bermalas-malasan di rumah. Tapi lain halnya bagi para travelers sejati yang memiliki cara pandang berbeda dalam menikmati suasana di kala hujan. Jika dilihat dari hasil survei, sebanyak 74,9% responden lebih memilih menginap di villa sebagai lokasi liburan. Sementara 13,2% lebih suka berwisata kuliner, sedangkan 6,9% responden memilih bermain ke indoor theme park, dan 5% responden lebih suka berbelanja di mall.

Menariknya, para responden ini juga memiliki daftar peralatan yang wajib mereka bawa saat traveling di musim hujan, seperti payung, jas hujan, jaket, dan sandal jepit. Peralatan tersebut mereka gunakan sebagai solusi saat berada di perjalanan atau ketika sedang melakukan aktivitas outdoor. Yang spesial, para responden ini juga kerap mengikutsertakan pasangan atau sahabat supaya traveling terasa semakin lengkap.


Sementara itu, untuk aktivitas favorit, mayoritas responden lebih memilih mendaki gunung, mencari kuliner bakso, dan staycation di hotel. Eits, ternyata mereka juga punya beberapa destinasi wisata andalan yang tepat untuk dipilih saat musim hujan. Di antaranya, Kawasan Puncak Bogor, Berastagi yang terletak di Sumatra Utara, Kota Batu Jawa Timur, dan Wisata Dieng yang populer dengan Telaga Warnanya.

Jadi, sudah tahu akan traveling ke mana dalam waktu dekat ini?

Meskipun hujan, ada banyak aktivitas seru yang bisa dilakukan dan destinasi menarik di Indonesia untuk dikunjungi, ketimbang Anda hanya bersemadi saja di dalam rumah. Ingat, traveling itu menyenangkan dan menyehatkan, loh! Yuk, ceriakan musim hujan Anda bersama Pegipegi.

You may also like

Leave a Comment