Home WorldwideHong Kong Sambut 2021, Hong Kong Tebar Spirit Positif

Sambut 2021, Hong Kong Tebar Spirit Positif

written by Admin December 25, 2020
Sambut 2021, Hong Kong Tebar Spirit Positif

Kondisi pandemi Covid-19 ternyata tidak mudah untuk menghentikan Badan Pariwisata Hong Kong (Hong Kong Tourism Board) yang disingkat juga HKTB berbagi semarak dan spirit positifnya malam tahun baru beserta daya tarik pariwisata Hong Kong kepada seluruh dunia.

Malam Tahun Baru ini, tepat di tanggal 31 Desember 2020 mendatang, untuk pertama kalinya signature new year event khas HKTB berupa Perayaan Hitung Mundur Tahun Baru 2021 di Hong Kong akan digelar dalam format online. Pertama kalinya pula semua orang di seluruh dunia dapat dengan mudah bergabung dalam perayaan ini dimana pun berada.

Pada tanggal 31 Desember, website resmi www.discoveryhongkong.com dan platform media sosial (Facebook dan YouTube) dari Hong Kong Tourism Board akan mulai menayangkan hitung mundur secara langsung pada pukul 23.00 (waktu Hong Kong) dan pukul 23:30 (waktu Hong Kong).

Tepat di tengah malam, akan hadir video berdurasi dua menit yang menampilkan kemegahan Victoria Harbour yang disusul dengan pemandangan landmark Hong Kong yang ikonik, yang akan disandingkan dengan ucapan selamat tahun baru ke seluruh dunia.

Selain meyambut tahun 2021 bersama orang-orang di seluruh dunia
perayaan ini juga akan mengirimkan pesan bahwa Hong Kong tetap bersemangat di tahun baru mendatang sekaligus dalam kondisi pandemi yang masih tak menentu.

You may also like

Leave a Comment