Home Lifestyle Australia & Indonesia Komitmen Keluar dari Krisis Pandemi Bersama-sama

Australia & Indonesia Komitmen Keluar dari Krisis Pandemi Bersama-sama

written by Admin November 13, 2020
Australia & Indonesia Komitmen Keluar dari Krisis Pandemi Bersama-sama

Persahabatan yang baik adalah yang selalu mampu saling bahu membahu melewati kesulitan bersama-sama. Gambaran ini pula yang tergambar dari hubungan erat Australia dan Indonesia.

Belum lama ini, Bendahara Negara Australia Josh Frydenberg dan Menteri Keuangan Republik Indonesia Sri Mulyani Indrawati mengumumkan jalinan kerjasama berupa pinjaman antara Australia dan Indonesia. Keduanya pun mengakui jalinan kemitraan yang strategis komprehensif dan persahabatan yang tulus antara kedua negara bertetangga ini.

Program yang disepakati kedua negara ini berupa adanya pinjaman Program Tanggap Aktif Covid-19 sebesar AU$1,5 Miliar dari Pemerintah Australia untuk Indonesia dan dapat dikembalikan dalam kurun waktu 15 tahun. Program pinjaman ini mendapatkan dukungan pengeluaran yang dipimpin oleh Asian Development Bank.

Harus diakui, pandemi Covid-19 merupakan salah satu p[ermasalahan yang belum pernah terjadi sebelumnya di dunia. Sehingga dirasa perlu adanya upaya saling bahu-membahu untuk dapat keluar dari periode kelam ini. Terlebih baik Indonesia dan Australia kini masih menjadi negara yang  terkena dampak krisis luar biasa ini dimana langkah penahanan
penyebaran dan ketidakpastian telah menekan aktifitas ekonomi nasional dan perdagangan.

Diakui oleh Sri Mulyani bahwa, “Program pinjaman ini akan digunakan sebaik mungkin untuk mendukung pembiayaan anggaran Indonesia untuk tahun 2020 yang mana terfokus pada penanganan krisis Covid-19 dan program-program pemulihan ekonomi.”

Sementara itu, dalam sambutannya Bendahara Negara Australia, Josh Frydenberg menjelaskan kondisi pandemi saat ini membutuhkan perhatian besar dari semua pihak, dan Australia sebagai mitra Indonesia akan membantu sekuat tenaga sehingga kedua negara bisa sama-sama keluar dari krisis.

“Kedua pemerintah kita, saat ini sedang berfokus untuk melindungi warga negara kita dari pandemi terburuk, mengembangkan program untuk memberikan dukungan fiskal dan moneter yang penting bagi kehidupan dan mata pencaharian. Di masa yang penuh tantangan ini, kekuatan hubungan antara Australia dan Indonesia menjadi lebih penting
dari sebelumnya. Hubungan ini lebih dari sekedar hubungan perdagangan dan ekonomi kita, yang memang penting, namun hubungan antar orang dan persahabatan sejatilah yang menopang kolaborasi kami. Kita menghadapi krisis ini sebagai mitra, dan karena itu kita akan pulih, bersama-sama.”

You may also like

Leave a Comment