Home Lifestyle PT Dafam Property Indonesia Gelar Gowes & CSR

PT Dafam Property Indonesia Gelar Gowes & CSR

written by Admin September 8, 2020
PT Dafam Property Indonesia Gelar Gowes & CSR

Di masa pandemi ini kegiatan bersepeda atau gowes makin digandrungi semua kalangan.  Kegiatan ini memang mengasyikan dan menyehatkan, alasan itulah yang membuat olahraga ini pun seketika menjadi tren dan terus berkembang, bahkan bisa dibilang telah menjadi gaya hidup masyarakat.

Dafam Property Indonesia (DPI) Tbk, juga tak mau ketinggalan, sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan karyawannya dan juga sebagai salah satu cara untuk selalu mendekatkan para karyawan dengan jajaranan direksi, maka diselenggarakanlah kegiatan gowes yang dibarengi pula dengan aktifitas Corporate Social Responsibility (CSR).

Kegiatan gowes yang berlangsung pada hari Senin (7/9) ini dipimpin langsung oleh Billy Dahlan selaku President Director dan di ikuti oleh seluruh jajaran direksi dari PT DPI, sebut saja Junaidi Dahlan, Wijaya Dahlan, Andhy Irawan dan Handono S. Putro.

Gowes bareng jajaran direksi PT DPI ini dimulai dengan rute dari Hotel Dafam Semarang menuju ke Simpang Lima menuju ke Gaia Residence Pedurungan kemudian menuju ke Masjid Agung Jawa Tengah menuju ke Kota Lama dan berakhir di Kelurahan Pekunden.

Selepas gowes, acara pun diakhiri dengan pembagian sembako kepada masyarakat yang kurang mampu, bantuan diserahkan langsung oleh Billy Dahlan kepada seluruh masyarakat yang turut didampingi Lurah Pekunden.

“Kegiatan ini saya harap bisa terus berjalan agar Dafam dapat terus bisa memberikan manfaat kepada masyarakat sekitarnya,” ungkap Billy Dahlan.

You may also like

Leave a Comment