Home Lifestyle Yuk Ikutan Flash Sale Hotel Gift Voucher dari Accor

Yuk Ikutan Flash Sale Hotel Gift Voucher dari Accor

written by Admin August 21, 2020
Yuk Ikutan Flash Sale Hotel Gift Voucher dari Accor

Accor menjadi salah satu operator hotel internasional yang cukup siap kembali menyambut para tamu yang ingin menikmati pengalaman menginap dengan penawaran yang sangat fleksibel, dan tentunya dengan terus memastikan pengalaman menginap yang aman dan nyaman dengan penerapan protokol kebersihan yang ketat.

Terlebih lagi Accor menerapkan sertifikasi ‘ALLSAFE’ yang khusus dirancang guna menghadirkan keamanan para tamu dan karyawan. Label ‘ALLSAFE’ Accor berfungsi sebagai Standar Operasional & Prosedur yang dibuat bersama Bureau Veritas bersama otoritas medis terkemuka di seluruh dunia, guna dapat memperkuat kepercayaan para tamu dalam mempercayai kualitas kebersihan seluruh hotel yang dioperasikan Accor di segala penjuru dunia.

Chief Operating Officer, Accor Malaysia, Indonesia, Singapore and South Asia, Garth Simmons mengatakan, “Kami menyiapkan lingkungan yang aman dan higienis bagi para tamu yang  kembali melakukan perjalanan, berbisnis, bersatu kembali dengan teman, dan menghabiskan waktu bersama orang yang mereka cintai di hotel-hotel kami. Kami menerapkan ‘ALLSAFE’ yang sudah dijalankan di seluruh jaringan hotel kami di Indonesia untuk memberikan jaminan bahwa setiap hotel telah menjalani langkah-langkah keamanan dan pembersihan yang ditingkatkan untuk melindungi tamu dan karyawan kami. Kami berharap mereka dapat kembali ke hotel-hotel kami dengan aman dan perasaan tenang.”

Accor Gelar Flash Sale Hotel Gift Voucher

Kini, menikmati pengalaman menginap di hotel-hotel Accor sudah tidak lagi terasa sulit, selain hotel Accor dengan berbagai tipe tersebar di seluruh dunia, para tamu pun kini memperoleh kesempatan istimewa untuk mendapatkan kesempatan menginap dengan harga yang sangat terjangkau.

Accor menawarkan voucher paket menginap 2 malam dengan potongan harga mencapai 50% yang bila dibeli sekarang masih dapat digunakan menginap di kemudian hari. Jika butuh penawaran yang lebih menarik, Accor menyediakan voucher bernominal dengan lebih banyak fleksibilitas dan added value mencapai 20%, dapatkan penawaran spesial ini hanya dengan membayar Rp500.000 bisa dapatkan layanan senilai Rp625.000.

Jangan lupa, langsung dapatkan voucher berharga ini mulai sekarang sampai tanggal 30 September 2020 dengan masa berlaku hingga 31 Desember 2021.

Tak hanya sampai di situ saja penawaran khusus Accor, karena ada juga Flash Sale Hotel Gift Voucher, dimana travelers berkesempatan mendapat keuntungan lebih besar dengan membeli voucher senilai Rp500.000 hanya seharga Rp300.000 saja atau diskon 40% yang bisa digunakan untuk memesan penginapan atau pengalaman bersantap di hotel Accor yang berpartisipasi.

Bahkan kabar baik bagi member Accor Plus langsung mendapatkan diskon tambahan 10%. Flash Sale ini ditawarkan selama periode pesanan terbatas mulai tanggal 18 – 24 Agustus 2020, dan dapat dipergunakan hingga tanggal 31 Desember 2021.

Untuk pembelian bisa dilakukan di link: https://accor.megatix.co.id/.

Penawaran Save Now & Stay Later

liburan akhir pekan keluarga atau liburan singkat, Accor menawarkan cara terbaik untuk menjelajahi berbagai tujuan domestik di  Indonesia, menginap di hotel Accor dengan diskon 30%, sudah termasuk sarapan untuk dua orang dan tambahan diskon 30% untuk bersantap.

Kabar baiknya lagi, untuk member Accor Plus mendapatkan diskon 50%, sementara pemegang kartu CIMB Niaga World – ALL  mendapat diskon 50% dan pemegang kartu CIMB Niaga Platinum – ALL mendapat diskon 40%.

Pesan sekarang hingga tanggal 31 Agustus 2020 dengan masa berlaku hingga 31 Agustus 2021 hanya di www.all.accor.com.

You may also like

Leave a Comment