Home Lifestyle NusantEro Big Band Sukses Pukau Penonton di Erasmus Huis

NusantEro Big Band Sukses Pukau Penonton di Erasmus Huis

written by Admin February 27, 2020
NusantEro Big Band Sukses Pukau Penonton di Erasmus Huis

Big Band NusantEro unjuk kebolehan di hadapan 300 penonton yang memenuhi Auditorium Erasmus Huis – Jakarta. Satu per satu lagu karya komponis Eropa maupun Indonesia, diperdengarkan dengan aransemen baru yang memukau.

‘Di Bawah Sinar Bulan Purnama’ karya Maladi membuka pertunjukan. Dengan suara merdunya, Nita Aartsen pengarah musik, pianis dan vokalis jazz ternama Indonesia, piawai membawa suasana menjadi syahdu. Selain ‘Di Bawah Sinar Bulan Purnama’, ada pula ‘Bunga Anggrek’, ‘Rame Rame’, ‘Bengawan Solo’, ‘Jali Jali’ dan Payung Fantasi’ dikemas apik dengan iringan musik luar biasa. Secuplik kisah tentang sebuah lagu, diperkenalkan oleh musisi asal negara lagu tersebut, seperti ‘Svantetic’ (Polandia), ‘La Nuit Africaine’ (Prancis), ‘Dear Old Stockholm’ (Sweden), ‘Blusette’ (Belgium), ‘I Vitelloni’ (Italia) dan banyak lagi, mengalun Indah dalam 2 set.

NusantEro Big Band merupakan kolaborasi 25 musisi jazz ternama dari Indonesia, Belgia, Denmark, Jerman, Hongaria, Italia, Belanda, Polandia, Slovakia, Spanyol, Swedia dan Swiss – dipimpin oleh Nita Aartsen. Mereka mampu menyihir seluruh penonton dengan karya musik yang luar biasa. Setelah tiga bulan berlatih di negara masing-masing, mereka tiba di Jakarta dua hari lalu dan berlatih secara maksimal hingga tampil dalam satu panggung.

Turut hadir dalam pertunjukan tersebut, Duta Besar beberapa negara Eropa seperti dari Uni Eropa untuk Indonesia & Brunei Darussalam (Vincent Piket), Duta Besar Uni Eropa untuk ASEAN (Igor Drismans), Duta Besar Belanda (Lambert C. Grijns), Duta Besar Polandia (Beata Stoczynska),  Duta Besar Slovakia (Jaroslav Chlebo) dan perwakilan negara-negara Eropa lainnya.

You may also like

Leave a Comment